mulai usaha rt rw net

ini adalah pemikiran saya pribadi, yang telah berpengalaman membangun usaha rt rw net sejak tahun 2012 dan telah mengenal sejak tahun 2007 silam yang ternyata usaha inipengembanganya semakin pesat, dan prospek jangka panjangnya sangat bagus, bisa tetap bertahan dengan tantangan jaman..

yang di butuhkan dalam membangun rt rw net yaitu :
1. akses internet.
    kita dapat berlangganan dengan proovider besar setempat, pilih abodement/tagihan bulanan sesuai dengan kebutuhan untuk pemula bisa memakai jasa speedy yang harganya lebih ekonomis, soal perbandingan harga akan dibahas di lain waktu
2. tower untuk meletakan antena
   ini penting untuk meletakan antena baik akses point maupun antena lainya semakin tinggi semakin bagus, dan tentunya lokasi untuk meletakan antena harus strategis, baik sisi medan maupun keamanan alat
3. router

  yang dimaksut disini adalah router yang di fungsikan untuk management bandwith agar para client mendapatkan jasa sesuai dengan kesepakatan, tidak kurang tidak lebih, dan tidak saling berebut, hal ini sangan penting karna kesuksesan usaha rt rw net adalah kesetabilan koneksi dan kecepatan tanggap dalam menyelesaikan masalah, sehingga pelanggan merasa puas
4. ups
ketika lokasi server / repeter kita sedang ada pemadaman listrik sementara di tempat pelanggan listrik menyala, padahal mereka sedang mengakses internet, maka ini sangat penting agar kelangsungan akses internet terus terlayani sehingga pelanggan puas...
5. marketing
untuk mengenalkan usaha kita, bisa dilakukan oleh ownernya sendiri apabila masih pemula, karna tanpa adanya yang memberi tahu maka tidak ada client yang terpasang,,

usaha rt rw net sangat bergantung pada kepuasan pelanggan, karna kita adalah berjualan jasa,..
bukan hanya speed yang tinggi melainkan kestabilan koneksi, jarang terjadi gangguan..jika ada ganggukan cepat ditangani,,menjadikan usaha ini akan terus eksis,, pelanggan akan terus bertambah karna informasi menyebar dari mulut ke mulut.. JANGAN MENGGADAIKAN USAHA INI DENGAN HARGA YANG MURAH TAPI TIDAK MEMUASKAN..

jika belum jelas silahkan coret coret dibawah

0 komentar:

Posting Komentar